Telekomunikasi

Jaringan Buruk, Warga Keluhkan Pelayanan Telkomsel

Ilustrasi

Tidore, Hpost - Masyarakat Kelurahan Payahe Kecamatan Oba Kota Tidore Kepulauan mengeluhkan buruknya kualitas sinyal telepon seluler. Telkomsel menjadi satu-satunya provider yang melayani jasa telekomunikasi di daerah tersebut.

“Sejak beberapa pekan terakhir ini jaringan telkomsel sangat buruk, sangat sulit untuk menelpon dan menerima telpon. Kalau sudah terhubung, suaranya putus-putus dan kadang tak terdengar,” keluh Faisal warga Payahe.

Keluhan yang sama juga disampaikan Jainul. Menurutnya, selain sinyal telepon seluler, jaringan internet juga terganggu. Gangguan yang terjadi belakangan itu berupa koneksi data yang tersendat-sendat.

"Gangguan jaringan sudah 2 minggu terakhir," ucapnya. Akibat warga, tambah Jainul, sulit berkomunikasi antara sesama pengguna jaringan provider.

“Sudah beberapa kali kita mengalami gangguan internet. Layanan datanya lemot, jaringan 4G tidak ada, H+ juga mati hidup. Apalagi mati lampu jaringan juga ikut mati,” katanya kepada Halmaherapost.com, Minggu 19 Januari 2020.

Ia berharap pihak Telkomsel melakukan upaya maksimal untuk menangani gangguan yang sering terjadi tersebut, sehingga layanan data internet dapat kembali normal.

“Dulu Telkomsel tidak seperti ini. Untuk itu, kita harapkan keluhan pelanggan dapat ditindaklanjuti,” tutup pria sapaan Nulex ini.

Penulis: Eno
Editor: Red

Baca Juga