Pelayanan
MoU dengan BBPK Makassar, Komitmen Dinkes Taliabu Tingkatkan Pelayanan

Taliabu – Pemerintah Pulau Taliabu, Maluku Utara melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) melakukan penadatanganan Nota Kesepahaman dengan Balai Besar Pelatihan Kesehatan Makassar (BBPK), di Sofifi pada Senin 06 Maret 2023.
Kepala Dinkes Pulau Taliabu, Kuraisia Marsaloy mengatakan dalam kerja sama tersebut BBPK Makasar sebagai unit pelaksana teknis Badan Pengembangan dan Pemberdayaan SDM Kesehatan dengan tugas melaksanakan pendidikan dan pelatihan serta pengembangan SDM Kesehatan dan masyarakat
"Penandatanganan MoU dengan lembaga BBPK bertujuan untuk meningkatkan akses pelatihan peningkatan kualitas SDM kesehatan di Pulau Taliabu," kata Kuraisia kepada Halmaherapost.com, Selasa 07 Maret 2023.
Baca:
Derita Masyarakat Gebe, Halmahera Tengah Menikmati Layanan Internet 4G Tak Normal
Tradisi Gepeta En’doi Sambut Kunker Ketua Pengadilan Tinggi Maluku Utara di Taliabu
Ia berharap, dengan kerja sama tersebut pihaknya dapat meningkatkan pelayanan kesehatan di Pulau Taliabu.
Komentar