Pendidikan
IMS Sukses Bikin Siswa dan Guru di Halmahera Tengah Bisa Berhitung Cepat
Weda - Penjabat Bupati Halmahera Tengah, Maluku Utara, Ikram Malan Sangadji (IMS) mendatangkan Prof. Yohanes Surya, Ph.D, pencetus metode Gasing (Gampang, Asyik dan Menyenangkan) sebagai instruktur pelatihan Matematika metode Gasing.
Pelatihan bertemakan; 'Halmahera Tengah Pandai Berhitung' yang melibatkan guru dan siswa pada Sekolah Dasar (SD) tersebut berlangsung di Pendopo Falcilco Weda, Sabtu 25 Februari 2023.
Pantauan Halmaherapost.com, terlihat para siswa antusias menjawab dengan cepat pertanyaan dari instruktur maupun IMS, walaupun dengan penjumlahan bilangan 4 angka tapi bisa dijawab dengan cepat.
Baca:
Tambang di Halmahera Tengah Koleksi Kasus Kecelakaan Kerja Tertinggi di Maluku Utara
Warga Antusias Hadiri Jalan Sehat hingga Donor Darah KNPI Maluku Utara
Para siswa dan guru dalam testimoni menyampaikan rasa syukur dan terima kasihi kepada IMS karena telah mendatangkan langsung pencetus metode gasing dan itu baru pertama kali di Wilayah Indonesia Timur khususnya Maluku dan Maluku Utara.