1. Beranda
  2. Headline
  3. Kabar

Pemerintah

Pemda Morotai Targetkan Pembahasan APBD 2026 Sesuai Jadwal

Oleh ,

Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, menargetkan pembahasan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Induk Tahun 2026 dapat berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Pulau Morotai, Ahdad Hi. Hasan, mengungkapkan bahwa saat ini Pemda tengah menyiapkan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) sebagai dasar awal penyusunan APBD. Dokumen RKPD tersebut kini sedang dalam tahap evaluasi oleh Inspektorat.

“RKPD saat ini sedang dievaluasi oleh Inspektorat. Insyaallah, mereka sudah mulai evaluasi sejak Rabu kemarin, dan sesuai janji mereka, paling lambat Rabu depan evaluasi sudah tuntas,” ujar Ahdad saat dikonfirmasi pada Senin, 29 September 2025.

Ahdad menjelaskan, setelah proses evaluasi rampung, Pemda akan melakukan penelaahan terhadap hasil reviu Inspektorat untuk menyesuaikan dokumen dengan rekomendasi yang diberikan.

“Setelah itu, kami akan lanjutkan ke tahap penyusunan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS),” tambahnya.

Dengan tahapan yang telah disusun, Pemda optimistis seluruh proses pembahasan APBD Tahun 2026 bisa diselesaikan tepat waktu, sehingga pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan pada tahun mendatang tidak mengalami keterlambatan.

Berita Lainnya