Pelayanan Publik

Alasan Pegawai Demo Dirut Perumda Ake Gaale di Kantor Wali Kota Ternate

Ratusan pegawai Perumda Ake Gaale Ternate Geruduk kantor mereka || Foto: Rian/Hpost

"Kalo insentif itu iya kami memang pangkas karena ada alasan tidak rasional. Kami juga sebelumhya sudah naikkan gaji karyawan satu juta tetapi itu tidak diekspos," kata Abubakar kepada Halmaherapost.com.

Ia bilang, alasan pemangkasan tersebut karena ada pembenahan dan perbaikan pada sektor keuangan PDAM.

"Memang kami lagi pembenahan karena sekarang itu pakai sistem non tunai. Jadi memang harus ditertibkan. Bayangkan saja duit yang keluar-masuk begitu banyak tetapi ketika dilakukan perbaikan, justru diprotes," jelas Abubakar

Terkait tunjangan dan gaji direksi yang disebut nilainya sangat besar, menurut dia, hal itu merupakan kebijakan Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman.

"Saya kasih gambaran saja, bahwa di Bogor misalnya, itu gaji (direksi) bahkan sampai ratusan juta. Sementara di sini delapan juta (sebulan), itu dikali lima," ungkapnya.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis: Rian Hidayat Husni
Editor: Redaksi

Baca Juga