Pemilu

Jumlah Pemilih Berkelanjutan di Pulau Morotai Capai 50.781

Divisi Data KPU Pulau Morotai, Iswan Muhammad || Foto: M Rasai/Hpost

"Tentu kita berharap bahwa data pemilih ke depan itu lebih meningkat," sambung Iswan.

Dia menyebut, pada saat rekapan data pada Juni 2022, ditemukan sejumlah pemilih yang tidak memenuhi syarat.

"Yang tidak memenuhi syarat ini termasuk pemilih ganda, tidak dikenal. Jadi yang kategori tidak memenuhi syarat, kategori ganda itu kurang lebih 189, kemudian tidak dikenal itu sekira 728, kemudian dari Polri kurang lebih 8," beber Iswan.

Sementara Ketua KPU Pulau Morotai, Irwan Abbas menambahkan, jika data tersebut masih dilakukan pemutahiran.

"Data ini masih dilakukan pemutakhiran, jadi data ini bisa jadi menambah dan bisa jadi mengurang," katanya.

Ia bilang, data pemilih di Pulau Morotai yang terdaftar tahun ini lebih tinggi ketimbang pelaksanaan Pemilu sebelumnya.

"Pemilu sebelumnya data pemilih di Pulau Morotai hanya sekira 47 ribu. Sekarang ini meningkat menjadi 50.781 ribu," tandasnya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: M Rasai
Editor: Rian Hidayat Husni

Baca Juga