Tarian

SGG Maluku Utara Menyabet Juara Ketiga dalam Festival Ekonomi Syariah

Penari Sangar Gendang Gamalama || Foto: Dodokuphoto

"Maluku Utara terkenal sebagai daerah yang kaya akan budaya dan tradisi, serta memiliki kerajaan Islam tertua di Indonesia," ujar pria yang di sapa Ady

Ady menjelaskan asal usul tarian yang di bawakan, Moloku Kie Raha, yang juga dikenal sebagai 4 negeri para raja, memang terkenal sebagai negeri yang memiliki warisan budaya dan tradisi yang kaya.

Gam ma cahaya, yang berarti negeri bercahaya, melambangkan sejarah peradaban Islam di daerah ini. Sebelum ajaran Islam masuk, masyarakat Moloku Kie Raha hidup dalam kegelapan tanpa cahaya. Namun, tradisi malam ela-ela yang menyambut Malam Lailatul Qadar tetap terjaga hingga saat ini.

Tradisi ini dirayakan dengan penuh kegembiraan oleh masyarakat, seolah mereka telah terbebas dari kegelapan dan memasuki hari yang bahagia.

Rifaldi Umar, merasa bangga atas prestasi yang diraih oleh timnya dalam kompetisi ini. Ia berharap keberhasilan ini dapat menjadi motivasi bagi para seniman dan pecinta budaya di Maluku Utara untuk terus mengembangkan dan melestarikan seni tradisional.

"Dengan perolehan prestasi ini, Maluku Utara semakin mengukuhkan diri sebagai provinsi yang memiliki potensi dan kekayaan budaya yang luar biasa. Semoga prestasi ini dapat menjadi modal untuk lebih mengangkat dan mempromosikan kekayaan seni dan budaya Indonesia secara luas,'" pungkasnya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Hariyanto Teng
Editor: Firjal Usdek

Baca Juga