Perbaiki

Anggota DPRD Morotai Ajak Desa Galang Dana Beli Tinta untuk Cetak KTP

Machmud Kiat, Anggota DPRD Pulau Morotai || Foto: Istimewa

Surat terbuka yang diketik oleh Ketua Fraksi Golkar dan diunggah di akun Facebooknya dengan nama M Kiat Puradin ini menarik perhatian. Dalam surat tersebut, Machmut Kiat menjelaskan situasi kehabisan tinta di Disdukcapil yang menyebabkan proses pencetakan KTP terhenti selama sekitar tiga bulan belakangan. Dampak dari masalah ini adalah warga harus berkali-kali mendatangi Disdukcapil dengan biaya transportasi yang bervariasi. Terutama di wilayah Pak Ketua APDESI, biaya transportasi bahkan mencapai jutaan rupiah.

Namun, ketika warga sampai di Disdukcapil, mereka hanya dihadapkan pada kenyataan bahwa tinta habis. Tidak hanya itu, Machmut Kiat juga mengomentari bahwa sampai saat ini Tim TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah) tidak memberikan respon terkait permintaan Disdukcapil.

Dengan situasi ini, Machmut Kiat meminta kepala desa untuk mengajak warga menggalang dana demi memastikan pelayanan di Disdukcapil tetap berjalan lancar.

"Demikianlah surat ini saya sampaikan. Ngone Morotai Manyawa. Mari selamatkan Morotai," tulis Machmut di akun Facebooknya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Maulud Rasai
Editor: Firjal Usdek

Baca Juga