Pemilu 2024

Cara Cerdas Yahya Alhadad, Caleg DPRD Ternate Tutup Masa Kampanye Pemilu 2024

Yahya Alhadad, Caleg DPRD Ternate dari Partai Perindo saat melakukan kampanye terakhir. Foto: Istimewa

Dalam kesempatan itu, ia mengutip informasi dari media mongabay, yang menyatakan bahwa baliho-baliho menyebabkan terjadi polusi visual atau menggangu keindahan suatu kawasan kota dan berdampak negatif. 

“Misalnya pesona keindahan kehilangan daya tarik, hilangnya kekhasan suatu kawasan kota, meningkatkan budaya konsumtif, gangguan media seperti stress, sakit kepala dan membahaya keselamatan pengendara karena mengganggu konsetrasi,” ujarnya.

Dari segi lingkungan, menggunakan laporan Forrst Digest Yahya menjelaskan baliho kampanye turut menghasilkan emisi karbon cukup besar. Sebab baliho mengandung bahan kimia berasal dari pengolahan minyak bumi yang biasanya digunakan membuat plastik.

“Berdasarkan berhitungan, jika 1x1 meter baliho beratnya 300 gram, maka emisi karbon dihasilan 1 kilogram setara Co2. Saat menjadi sampah, baliho hasilkan gas rumah kaca yang berbahaya saat mengotori atmosfer,” katanya.

Untuk itu, Yahya mengajak masyarakat untuk bangun budaya politik dengan merawat demokrasi sekaligus merawat lingkungan. 

“Bangun politik dengan akal sehat,” pungkasnya.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis: Rls
Editor: Redaksi

Baca Juga