Pemerintah

Lima Camat Resmi Dicopot, Ini Langkah Berani Pemkab Morotai

Wakil Bupati Pulau Morotai, Rio Christian Pawane melantik para Camat. Foto: Maulud

Pemerintah Kabupaten Pulau Morotai, melakukan perombakan pimpinan di tingkat kecamatan. Sebanyak lima kepala kantor kecamatan resmi berganti, dengan tiga camat dilantik secara definitif dan dua lainnya ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) oleh Wakil Bupati Rio Christian Pawane, pada Kamis, 17 April 2025.

Pelantikan tiga camat definitif dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Pulau Morotai, Rio Christian Pawane, pada Kamis, 17 April 2025.

Adapun tiga camat yang dilantik yaitu: Syamsul Bachri Yakub Noho sebagai Camat Morotai Selatan Barat, menggantikan Pardi Sumtaki; Sri Wahyuni sebagai Camat Morotai Selatan, menggantikan Nurhayati Taher; dan Rusman Mandea sebagai Camat Morotai Utara, menggantikan Faisal Kudo.

Pelantikan tersebut mengacu pada Surat Keputusan Bupati Pulau Morotai dengan nomor: 821.23/11/KEP-PM/2025, 821.23/12/KEP-PM/2025, dan 821.23/13/KEP-PM/2025
tentang pengangkatan Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan administrator di lingkungan Pemerintah Daerah Pulau Morotai.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menegaskan bahwa pelantikan ini merupakan bagian dari upaya reformasi birokrasi untuk meningkatkan efektivitas pemerintahan daerah.

“Penyegaran birokrasi adalah keniscayaan dalam dinamika pemerintahan. Jabatan adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan, tidak hanya secara administratif, tetapi juga secara moral, yang kemudian harus diimplementasikan untuk kepentingan masyarakat dan daerah,” ujarnya.

Ia juga berharap, para camat yang baru dilantik mampu membawa perubahan positif bagi wilayah masing-masing.

“Saya percaya saudara-saudara akan bekerja dengan sebaik-baiknya sesuai tugas dan tanggung jawab yang diberikan,” tambahnya.

Selain tiga camat definitif, dua camat lainnya ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) dalam kesempatan yang sama. Mereka adalah Asrum Suriadi sebagai Plt. Camat Morotai Jaya, menggantikan Roni Sumahi; dan Sherli Karolin Tamadarage sebagai Plt. Camat Pulau Rao, menggantikan Ben Badelu.

Penulis: Maulud Rasai
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga