1. Beranda
  2. Headline
  3. Kabar

Malut United FC

Bocor! Tiga Pemain Asing Sudah Latihan Bersama Malut United

Oleh ,

Desas-desus soal tiga pemain asing yang akan memperkuat Malut United akhirnya terbukti benar. Meski belum diumumkan secara resmi oleh manajemen, ketiganya sudah bergabung dan terlihat ikut berlatih dalam sesi uji coba tim di Yogyakarta.

Tiga pemain tersebut adalah gelandang serang Ciro Alves, penyerang tajam David da Silva, dan kiper asal Brasil Alan Bernardon. Ketiganya sempat menjadi teka-teki sejak awal Juli, namun kehadiran mereka akhirnya terungkap lewat unggahan akun Instagram Jogja Football Management yang menampilkan potret pertandingan internal Malut United.

Dalam cuplikan yang diunggah, terlihat Ciro, David, dan Alan mengenakan jersey latihan hitam dan aktif ambil bagian dalam sesi permainan.

Sebelumnya, rumor soal pemain-pemain asing rekrutan Malut United FC ini sempat dianggap spekulasi. Namun, penampilan mereka di latihan tertutup menjadi bukti nyata bahwa Malut United memang tengah membangun tim dengan materi pemain berkelas untuk menghadapi Liga 1 musim 2025/2026.

David da Silva dan Ciro Alves merupakan eks bintang Persib Bandung yang dikenal punya kualitas top di Liga 1, sementara Alan Bernardon musim lalu memperkuat PSS Sleman.

Hingga berita ini diturunkan, manajemen Malut United belum memberikan pernyataan resmi soal status kontrak ketiganya. Namun dari informasi internal tim, proses administrasi telah rampung dan pengumuman resmi direncanakan akan berlangsung pada 24 Juli 2025, di Jogjakarta.

Berita Lainnya