Sepakbola

Tarau FC Juara MOT Pemuda Cup II 2025 di Halmahera Barat

Tim Tarau FC. Foto: Ist

Tim Tarau FC asal Kota Ternate berhasil keluar sebagai juara Moiso Open Tournament (MOT) Pemuda Cup II 2025 setelah menaklukkan Basanohi FC dari Desa Tataleka, Jailolo Selatan, Halmahera Barat, pada partai final yang digelar di Lapangan Moiso City, Desa Moiso, Jailolo Selatan, Minggu, 18 Januari 2026.

Pertandingan final berlangsung sangat ketat sejak peluit pertama dibunyikan. Kedua tim tampil dominan dan saling menekan sepanjang laga, namun hingga waktu normal berakhir, skor masih imbang tanpa gol, 0-0.

Karena tidak ada pemenang di waktu normal, pertandingan dilanjutkan dengan adu penalti untuk menentukan juara. Pada momen krusial tersebut, Tarau FC yang diperkuat oleh Rido dan kawan-kawan tampil lebih tenang dan efektif. Penjaga gawang Tarau FC menjadi pahlawan kemenangan dengan keberhasilannya menggagalkan satu tendangan penalti dari pemain Basanohi FC. Adu penalti berakhir dengan skor 3–2, sehingga Basanohi FC yang diperkuat Teja Ridwan dan tim harus mengakui keunggulan Tarau FC.

Anak asuh Coach Arsil Kader ini pun memastikan gelar juara MOT Pemuda Cup II 2025 sekaligus menutup turnamen dengan penuh drama dan sorak sorai dari ribuan penonton yang memadati lapangan.

Wakil Bupati Halmahera Barat, Djufri Muhamad, yang turut hadir menyaksikan laga final, menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan turnamen tersebut.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana, perangkat pertandingan, aparat keamanan, serta masyarakat Desa Moiso yang telah mendukung suksesnya pelaksanaan MOT Pemuda Cup II 2025,” ujar Djufri dalam sambutannya.

Djufri menilai laga final berlangsung sangat menarik dan menghibur. Ia bahkan mengibaratkan pertandingan tersebut layaknya partai puncak ajang sepak bola dunia.

“Pertandingan sore ini sangat seru dan layak ditonton. Saya ibaratkan seperti final Piala Dunia antara Argentina melawan Prancis,” katanya.

Ketua Askab PSSI Halmahera Barat itu juga memberikan pujian khusus kepada penjaga gawang Tarau FC yang menjadi penentu kemenangan.

“Penyelamatan kiper Tarau FC sangat luar biasa dan menjadi kunci kemenangan dalam adu penalti,” ungkapnya.

Selain itu, Djufri turut memberikan apresiasi kepada Basanohi FC yang tampil mengejutkan sepanjang turnamen.

“Tim dari Desa Tataleka ini jarang lolos ke final, tetapi hari ini mereka mampu membuktikan kualitas permainan dan mental bertanding yang sangat baik,” tuturnya.

Menurut Djufri, keberhasilan Tarau FC menjadi kebanggaan tersendiri karena mampu mengalahkan tim-tim tangguh dari berbagai daerah.

“Tarau FC menjadi satu-satunya tim dari Kota Ternate yang berhasil menyingkirkan tim-tim dari Halmahera Barat, Halmahera Utara, Kota Tidore, dan daerah lainnya,” jelasnya.

Ia menambahkan bahwa MOT Pemuda Cup II 2025 mencerminkan meningkatnya minat serta kualitas sepak bola di Halmahera Barat.

“Setiap pertandingan berlangsung seru, namun tetap aman dan damai. Ini menunjukkan antusiasme masyarakat terhadap sepak bola semakin tinggi,” katanya.

Djufri pun menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus mendukung kegiatan olahraga di Halmahera Barat.

“Pemerintah daerah siap mendukung turnamen sepak bola seperti ini dengan koordinasi yang baik. Saya mengucapkan selamat kepada Tarau FC dan memberikan apresiasi kepada Basanohi FC atas perjuangan serta sportivitas yang telah ditunjukkan,” pungkasnya.

Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga