Wagub Sarbin Tekankan Pelayanan Prima dalam Seleksi Petugas Haji 2026
Wakil Gubernur Maluku Utara, Sarbin Sehe, memberikan arahan tegas saat membuka seleksi Petugas Haji Daerah Provinsi Maluku Utara untuk musim haji 1447 H/2026 M, di lantai 2 Asrama Haji Ngade, Ternate, Kamis, 22 Januari 2026.
Dalam sambutannya, Wagub Sarbin menegaskan bahwa tugas petugas haji bukan hanya soal administratif, melainkan pengabdian suci kepada tamu Allah (Dhuyufurrahman). Ia mengajak para calon petugas untuk menanamkan niat tulus dan memberikan pelayanan sepenuh hati.
“Pelayanan prima harus menjadi prioritas, karena kita melayani para jemaah yang menunaikan ibadah suci,” ujarnya.
Wagub Sarbin juga mengingatkan pentingnya skala prioritas saat bertugas di Tanah Suci.
"Meski azan dan iqamah telah berkumandang, jika ada jemaah yang tersesat atau membutuhkan bantuan, salat bisa ditunda dulu. Insya Allah, pahala kita dapat dua-duanya,” tegasnya.
Seleksi diikuti 22 peserta dari berbagai latar belakang, dengan tujuan memilih petugas yang tidak hanya kompeten secara teknis, tetapi juga memiliki mental pelayan yang kuat. Wagub berharap petugas haji Maluku Utara tahun 2026 dapat menjadi garda terdepan dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi para jemaah selama menjalankan rukun Islam kelima.
Kegiatan ini juga dihadiri Kepala Kanwil Kementerian Haji dan Umroh Malut, H. Muhammad Zaber Walid, Kepala Biro Kesra Setda Provinsi Malut, Asrul Galilea, Ketua Panitia Seleksi, serta jajaran Biro Kesra.
Pelaksanaan seleksi ini menjadi momentum penting untuk meningkatkan kualitas pelayanan haji Malut agar lebih khidmat dan tertib dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.









Komentar