Agenda

Upacara HUT Bhayangkara ke-79 di Polres Sula Berlangsung Khidmat

Kapolres Kepulauan Sula saat memimpin upacara HUT Bhayangkara ke-79. Foto: Amco

Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 di Polres Kepulauan Sula berlangsung khidmat pada Selasa, 1 Juli 2025, di halaman Mapolres.

Kegiatan ini menjadi momen penghargaan atas dedikasi dan pengabdian Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Kepulauan Sula, AKBP Kodrat Muh. Hartanto, dan dihadiri oleh para pejabat utama Polres, personel kepolisian, serta tamu undangan dari unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh masyarakat, dan instansi terkait.

Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada seluruh personel atas loyalitas dan pengabdian yang telah diberikan.

“Saya atas nama pribadi dan selaku pimpinan, mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-79 kepada seluruh personel Polres Kepulauan Sula. Terima kasih atas kerja keras, dedikasi, dan loyalitas yang telah ditunjukkan selama ini,” ujar AKBP Kodrat dalam acara syukuran yang digelar usai upacara, di Aula Mapolres.

Ia juga menegaskan bahwa berbagai keberhasilan yang diraih Polres Kepulauan Sula selama ini tidak terlepas dari sinergi dengan seluruh pemangku kepentingan dan partisipasi aktif masyarakat.

“Seluruh capaian dan keberhasilan dalam pelaksanaan tugas tidak terlepas dari dukungan dan peran aktif segenap pemangku kepentingan dan komponen masyarakat,” lanjutnya.

Kapolres turut menyampaikan apresiasi kepada mitra kerja yang terus mendukung pelaksanaan tugas kepolisian di wilayah Kepulauan Sula.

“Polri telah dihadapkan pada berbagai tantangan, hambatan, dan cobaan yang tidak ringan. Namun demikian, kami terus berupaya mewujudkan situasi kamtibmas yang aman, stabil, dan kondusif demi terciptanya rasa aman di tengah masyarakat,” tutup Kapolres.

Usai upacara dan sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai bentuk rasa syukur atas HUT Bhayangkara ke-79. Acara diakhiri dengan doa bersama untuk keselamatan dan keberhasilan seluruh jajaran kepolisian dalam menjalankan tugas ke depan.

Penulis: Amco
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga