Aliansi Mahasiswa Peduli Korban Banjir dan Longsor Halmahera Barat

Sejumlah organisasi Mahasiswa menyalurkan bantuan untuk korban banjir dan longsor di Halmahera Barat. Foto: Ist

Aliansi Mahasiswa menyalurkan bantuan kemanusiaan kepada warga Desa Totala Jaya, Kecamatan Loloda, Kabupaten Halmahera Barat, yang terdampak bencana banjir dan longsor, Rabu, 7 Januari 2026.

Penyaluran bantuan tersebut merupakan bentuk solidaritas dan kepedulian mahasiswa terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam. Bantuan diserahkan langsung kepada warga berupa kebutuhan pokok, bahan pangan, perlengkapan sehari-hari, serta bantuan lain yang disesuaikan dengan kondisi di lokasi bencana.

Ketua Kopri PMII Cabang Ternate, Febrianti Rasid, mengatakan kegiatan kemanusiaan ini merupakan wujud nyata peran mahasiswa sebagai bagian dari kekuatan sosial yang harus hadir di tengah masyarakat, khususnya saat menghadapi situasi krisis akibat bencana.

“Bantuan ini mungkin tidak sepenuhnya mampu menggantikan kerugian yang dialami masyarakat. Namun kami berharap dapat meringankan beban warga Desa Totala Jaya. Ini adalah bentuk solidaritas mahasiswa dan komitmen kami untuk selalu berpihak kepada rakyat,” ujarnya, Kamis 15 Januari 2025.

Ia menjelaskan, banjir dan longsor yang terjadi beberapa waktu lalu mengakibatkan kerugian material serta mengganggu aktivitas sosial dan ekonomi warga setempat.

Febrianti menambahkan, sebelum penyaluran bantuan, seluruh elemen mahasiswa yang terlibat telah melakukan penggalangan dana secara kolektif sebagai bentuk tanggung jawab sosial terhadap isu-isu kemanusiaan.

“Kehadiran kami di lokasi bencana merupakan bagian dari tanggung jawab moral dan sosial mahasiswa untuk membantu masyarakat yang terdampak,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Sentral Mahasiswa Halmahera Barat (SEMAHABAR) Kota Ternate, Gusti Ramli, menilai bencana banjir dan longsor yang kerap terjadi di wilayah Halmahera Barat perlu mendapat perhatian serius dari semua pihak, terutama pemerintah.

“Ke depan, kami mendorong adanya evaluasi kebijakan serta langkah mitigasi dan penanganan bencana yang lebih berkelanjutan agar masyarakat tidak terus menjadi korban dari bencana yang berulang setiap tahun,” tegasnya.

Adapun organisasi mahasiswa yang terlibat dalam kegiatan kemanusiaan ini antara lain SEMAHABAR Kota Ternate, Eksekutif Wilayah Liga Mahasiswa Nasional Demokrasi (EW-LMND) Maluku Utara, PC PMII Ternate, BPC GMKI Ternate, PC IMM Ternate, FMN Cabang Ternate, GAMHAS, serta Forum Mata Merah (FMM).

Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga