Listrik

Warga Weda Timur Merdeka dari Kegelapan

Persemian Listrik 1 x 24 Jam di Kecamatan Weda Timur, Kabupaten Halmahera Tengah oleh Bupati Edi Langkara dan Manager UP3 Sofifi Yusriza, Kamis 26 Desember 2019|| Foto : Eno/Hpost

Weda, Hpost - Sejak Kamis 26 Desember 2019 kemarin, warga Kecamatan Weda Timur Kabupaten Halmahera Tengah merdeka dari kegelapan. Mereka sudah bisa menikmati penerangan listrik 1X24 Jam.

Salah satu warga Desa Dotte, Noho Aba Jumati kepada Halmaherapost.com mengatakan dirinya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Halmahera Tengah di bawah kepemimpinan Elang-Rahim.

Sebelumnya, kata Noho, warga di Kecamatan Weda Timur khususnya di Desa Dotte ini hanya menikmati listrik selama 7 jam saja.

"Mulai dari nenek moyang saya itu masih pakai lampu Loga-loga, Nanti sampai pada Tahun 2007 itu kita sudah menikmati lampu listrik yang disediakan oleh pemerintah desa, tetapi hanya 7 jam saja. Lampu mulai menyala dari jam 6 sore sampai jam 12 malam, dengan beban iuran per rumah Rp. 80 ribu tetapi kalau pada bulan ramadhan iurannya per rumah harus dibayar Rp.100 ribu," kata Noho.

Kepastian penerangan listrik 1 x 24 jam diperoleh setelah Bupati Halmahera Tengah (Halteng) Edi Langkara didampingi Wakil Bupati Abd. Rahim Odeyani dan Manager UP3 Sofifi Yusrizal meresmikan penyalaan listrik di Tiga Desa yakni Desa Messa, Desa Dotte dan Desa Kotalo, pada Kamis kemarin.

Atasnama pemerintah daerah, melalui sambutannya Edi Langkara mengucapkan terima kasih kepada PLN atas kepedulian dan perannya dalam penyalaan bersama listrik perdesaan di Halmahera Tengah, termasuk tiga desa di Kecamatan Weda Timur.

Menurut Bupati, Pemerintah Kabupaten Halmahera Tengah telah melakukan berbagai hal dalam pembangunan infrastruktur baik dibidang jalan, air bersih, dan juga di bidang kelistrikan.

“Kiranya penyalaan listrik bersama ini dapat mempercepat pembangunan dan meningkatkan perekonomian di Kecamatan Weda Timur" ujarnya.

Sementara manager UP3 Sofifi Yurizal di sela-sela acara berharap kepada masyarakat desa untuk menjaga dan memanfaatkan listrik dengan baik.

"Saya berharap dengan adanya listrik perekonomian di tiga desa dapat meningkat" kata Yusrizal

Peresmian penyalaan listrik ini ditandai dengan pengguntingan pita dan pengoperasian gardu listrik serta penyalaan listrik di salah satu rumah pelanggan.

Penulis: Eno
Editor: Red

Baca Juga