Wali Kota Ternate

Jadi Walikota, Yamin akan Gratiskan Biaya Wajib Belajar Sembilan Tahun

Muhammad Yamin Tawary bersama masyarakat Kel. Sasa, Ternate Selatan, Kamis 2 Januari 2020 || Istimewa

Ternate, Hpost - Bakal Calon Wali Kota Ternate Mohammad Yamin Tawary akan membebaskan biaya pendidikan untuk SD dan SMP di Kota Ternate. Hal itu disampaikan Yamin dalam setiap agenda silaturahmi di beberapa kelurahan.

Menurut Yamin, wajib belajar 9 tahun bagi warga negara Indonesia itu adalah program minimal yang harus diikuti oleh warga atas tanggung jawab pemerintah pusat dan daerah.

"Seorang wali kota memang harus bisa membebaskan biaya apapun saat anak-anak kita tempuh pendidikan di SD dan SMP," kata Yamin saat bertemu warga Kelurahan Sasa, Ternate Selatan, Kamis 2 Januari 2020, kemarin

Selama ini, kata Yamin, masih ada pengutan biaya dari siswa, seperti biaya pendaftaran, seragam, tambahan buku belajar, ujian, pengambilan ijazah.

"Jika saya wali kota, akan saya bebaskan biaya itu semua. Seragam sekolah kita sediakan, Karena semua itu bisa dilakukan seorang wali kota," ucap Yamin.

Mantan Ketua DPP KNPI periode 1990-1993 itu mengaku dirinya punya banyak pengalaman mengurusi pendidikan. Dengan demikian, ada jalan yang akan ditempuh untuk menerapkan pendidikan secara gratis bagi SD dan SMP.

"Saya punya banyak pengalaman soal pendidikan ini. Saya tahu caranya, makanya saya berani bilang bebaskan biaya alias gratis," cetus Yamin

Bagi Yamin, menjadi seorang wali kota harus ada keberpihakan kepada rakyat dalam setiap kebijakan aoapun.

"Ini masyarakat kita, mereka memilih kita, jadi wali kota, jadi DPRD dan jadi pemimpin. Wajib ada keberpihakan kepada masyarakat. Jangan bikin sanang diri sandiri, tapi Kase susah rakyat," tegas Yamin.

Penulis: Ata
Editor: Red

Baca Juga