Kebakaran

Lima Rumah dan Satu Unit Toko Dilalap Api

Petugas pemadam kebakaran saat berusaha memadamkan kobaran api yang menghanguskan rumah warga, Kamis 23 Januari 2020 || Foto : Bur/Hpost

Ternate, Hpost - Api tiba-tiba menjalar dengan cepat dari rumah milik Sani, salah satu warga yang tinggal di pemukiman kawasan ruko pasar grosir Gamalama Ternate, Kamis 23 Januari 2020, sore.

Rumah itu ditinggal kosong oleh penghuninya, kobaran api menjalar begitu cepat ke lima rumah warga lainnya hingga merambat cepat menghanguskan satu unit toko rombengan di kawasan pertokoan grosir pasar Gamalama.

Begitulah keterangan Hasan, salah satu warga, yang menceritakan awal mula kebakaran. Menurut Hasan, api menjalar cepat, sehingga warga pun panik dan mendobrak pintu rumah Sani untuk mematikan api. Namun, kobaran api terlalu besar dan menjalar cepat ke rumah warga lainnya.

Semntara itu, lima pemadam kebakaran dan satu unit watercanon yang dikerahkan tampak kewalahan mengendalikan api karena rumah di kawasan itu berbahan kayu dan triplek. Bahkan, mobil damkar bolak-balik mengambil air untuk memadamkan kobaran api yang kian membesar. Tujuh unit mobil membutuhkan waktu 2 jam untuk memadamkan api.

"Kebakaran itu terjadi pkl 04:15 sore," ucapnya.

Meski melalap sejumlah rumah dan beberapa unit pertokoan, kebakaran itu tidak memakan korban nyawa.

Sampai berita ini diterbitkan, penyebab kebakaran belum bisa dipastian. Begitu pula kerugian yang dialami atas kejadian itu.

Penulis: Bur
Editor: Red

Baca Juga