Corona Virus
Satu Pasien Dipulangkan, IDS Melonjak Saat Screening di Pelabuhan

Ternate, Hpost - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Maluku Utara mengumumkan seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) menjalani isolasi di RSU Chasan Boesoirie Ternate telah dinyatakan negatif dari wabah Covid-19 atau Virus Corona.
"Sesuai hasil laboratorium yang dikirim ke Balai Laboratorium Kesehatan Jakarta pasien ini negatif terjangkit COVID-19 dan bisa kembali ke keluarga," kata Sekretaris Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Malut, dr. Rosita Alkatiri di Ternate, Selasa 24 Maret 2020, kepada awak media.
Dengan demikian, PDP yang sebelumnya tercatat empat orang menurun dari sehari sebelumnya.
Rosita, bilang pasien tersebut telah menjalani Standar Operasional Prosedur (SOP), pemeriksaan uji laboratorium secara intensif sebanyak dua kali sehari.
Secara umum, Rosita menjelaskan, jumlah orang yang masuk dalam daftar Isolasi Diri Sendiri (IDS) yang pada Senin 23 Maret 2020, sebanyak 309 meningkat menjadi 699 orang.
Untuk IDS terbanyak berada di Kota Tidore Kepulauan (Tikep) dengan jumlah 254 orang, Kota Ternate sebanyak 119 orang,, Kepulauan Sula sebanyak 123 orang, Halmahera Barat sebanyak 64 orang, Pulau Morotai sebanyak 63 orang, Halmahera Timur sebanyak 57 orang, Halmahera Tengah sebanyak 14 orang, Halmahera Utara sebanyak 4 orang, Halmahera Selatan 1 orang sedangka Pulau Taliabu tidak ada.
Untuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) terdapat 16 orang diantaranya, Sula sebanyak 8 orang, Tikep sebanyak 5 orang, Ternate, Halut serta Halsel masing-masing sebanyak 1 orang. Sementara untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terdapat 4 orang dintaranya 3 dari Ternate dan 1 orang dari Halmahera Barat.
Dikatakan Rosita Alkatiri, jumlah orang dengan isolasi mandiri atau Isolasi Diri Sendiri (IDS) mengalami peningkatan dikarenakan ada upaya screening yang dilakukan petugas kesehatan di lapangan serta anjuran isolasi diri sendiri.
“Untuk ODP ada peningkatan juga dikarenakan ada screening dalam pintu masuk pelabuhan dan hasil pemeriksaan,”ungkap Rosita Alkatiri
Komentar