Penerbangan
Cegah Covid, Bandara Baabullah Ditutup hingga Juni 2020

Penutupan sementara penerbangan komersil itu menindaklanjuti daran dari Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Kemenhub RI.
Pembatasan aktivitas penerbangan bertujuan mengendalikan penyebaran wabah virus Corona baru Covid-19 menjelang arus mudik Lebaran Idul Fitri 1441 Hijriah.
Kepala Bandara Sultan Babullah Anwar Hamid menuturkan, penghentian sementara aktivitas penerbangan komersil di Bandara Sultan Babullah Ternate hingga 1 Juni 2020.
“Kecuali sarana transportasi udara yang membawa pejabat tinggi negara, tamu kenegaraan, operasional angkutan kargo, dan operasional terkait penanganan Covid-19,” tutur Anwar.
Meski aktivitas penerbangan komersil ditutup, Anwar hilang aktivitas darat di Bandara Sultan Babullah tetap berjalan setiap hari untuk pelayanan navigasi udara.
“Ini untuk mendukung pelaksanaan kegiatan penerbangan lainnya yang masih tetap beroperasi selama masa pengendalian transportasi udara,” kata Anwar.
Komentar