Golkar

Elang Kembali Terkam ‘Amfibi’ Soal Polemik Pimpinan DPRD

Wasekjen DPP Partai Golkar, Edy Langkara || Foto: Istimewa

Weda, Hpost - Edy Langkara atau biasa disapa Elang mengaku pernyataannya yang mengundang respon tiga fraksi DPRD Halmahera Tengah itu bukan sebagai Bupati, tapi sebagai Wasekjen DPP Partai Golkar.

Untuk itu, dia meminta fraksi "Amfibi" lebih cermat menanggapi pernyataan tersebut.

“Jadi apa yang saya sampaikan itu sesuai kapasitas saya sebagai Wasekjen DPP Golkar, bukan sebagai bupati, ini yang mereka tidak paham. Otaknya diasah lagi,” ujarnya

Edy mengatakan, terkait sikap tiga fraksi DPRD Halteng itu, dia mengaku apa yang mereka (DPRD) tahu terhadap dirinya, maka dia pun lebih tahu terhadap mereka.

“Jadi apa yang mereka tahu tentang saya, saya juga lebih tahu mereka,” ucapnya, sembari menyebutkan hal tersebut adalah suatu dinamika yang biasa saja.

Baginya. proses usulan Pimpinan DPRD Halteng adalah masalah internal yang sejauh ini dia berupaya agar menstabilkan kondisi yang terjadi.

“Bagi saya internal partai berjalan stabil dulu baru proses usulan pimpinan DPRD dilakukan. Dan selama partai ini belum stabil, pengurus fraksi posisinya tetap sesuai keputusan awal,” akunya.

Menurut Wasekjen DPP Partai Golkar itu, apa yang ia sebut anggota DPRD sebagai Amfibi memang satu hal yang pantas.

“Kalau mereka (DPRD) mengaku tersinggung, justeru saya lebih tersinggung. Ngoni deng saya bicara lain tapi akhirnya bikin lain,” tegas Edi.

Olehnya, sebagai politisi Golkar dan orang yang tertua di partai tersebut, berkewajiban membenahi itu. Bahkan langkah pertemuan dengan seluruh fraksi termasuk Sakir Hi. Ahmad sudah dilakukan. “Jadi saya kira teman-teman itu tidak perlu mencampuri urusan partai,” harapnya.

Penulis: Ino
Editor: Hasan Bahta

Baca Juga