BLT

Ketua Partai Berkarya Halmahera Utara Diduga Terima BLT

Kiri Alnahyan, Tengah, Aesun Jalun, Tengah, Sekdes Bayu dan Kanan: Kades Sujono saat pose bersama mengalihkan bantuan dari Ketua Berkarya ke Aesun Jalun || Foto: Istimewa

Tobelo, Hpost - Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD), Partai Berkarya, Halmahera Utara, Alnahyan Abdullah, ternyata juga menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp600 ribu di Desa Gorua, Kecamatan Tobelo Utara, Sabtu 25 Juli 2020.

Nama Alnahyan bahkan tercatat sebagai salah satu penerima BLT tanpa melalui proses Verifikasi oleh Pemerintah Desa dan Badan Permusyawaratan (BPD) Desa setempat.

“Torang  (Kami) heran kok nama Alnahyan, tiba tiba dipanggil saat penerimaan BLT. Padahal, nama tersebut tidak pernah diajukan. Sementara, mereka yang diajukan, namanya sudah tidak ada,” cetus Anto, selaku Ketua, di Salah satu RT di Desa Gorua saat dikonfirmasi.

Sebagai Ketua RT, sambung Anto, yang diberikan tanggung jawab melakukan pendataan kemudian mengajukan ke Pemdes saat ini sangat merasa terbebani. Ada beberapa nama yang sudah diajukan ternyata diganti tanpa melalui mekanisme termasuk, Alnahyan.

“Saya ditekan beberapa orang. Sebab, namanya sudah diajukan tapi tak meperoleh undangan,” keluhnya.

M Firjan (32), salah satu warga yang namanya sengaja diganti menyesalkan sikap Kades dan berapa perangkatnya. Karena, dinilai sengaja mengotak-atik data tanpa sepengetahuan yang lain.

“Saya minta Dinas setempat agar segera mengevaluasi Kades, Sekdes dan perangkat yang terlibat di dalamnya. Bagi saya mereka sengaja melakukan ini,” kesalnya.

Sementara itu, sang Kades Gorua, Sujono Karim saat ditanyakan sejumlah warga terkait adanya perubahan data, Ia mengaku tidak tahu. Hal serupa juga di sampaikan Sekretarisnya Bayu. Malahan, alasannya mereka berdua dinilai banyak mengada-ngada.

“Saya tidak tahu soal itu. Intinya, kami minta maaf, semoga hal begini tidak lagi terulang kembali. Terima kasih sudah mengingatkan kami. Semoga dengan ini kami akan menjadi lebih baik,” singkat Jono.

Sekadar diketahui, atas desakan sejumlah warga, Ketua DPD Berkarya telah mengembalikan sejumlah uang yang diterimanya melalui surat yang dilayangkan pihak Pemerintah Desa.

Sebagaimana diunggah dalam satu akun Facebook bernama Riyan Djamrud. Tampak Alnahyan, bersama Kades Sujono Karim dan Sekretarisnya Bayu mengalihkan bantuan tersebut pada salah satu Lansia bernama Aesun Jalun. Aesun sendiri diketahui namanya juga dihapus setelah selesai diverifikasi.

Penulis: Red

Baca Juga