Infrastuktur

Pengerjaan Tidak Jelas, Kadishub: Bangunannya Sudah Saya Bongkar

Proyek milik Dishub Kota Ternate yang telah dibongkar (inset: kadishub kota Ternate) || Istimewa

Ternate, Hpost - Sebuah proyek milik Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ternate, di Kelurahan Sulamadaha, Ternate Barat semakin tidak jelas arahnya.

Bangunan satu lantai yang tidak tahu diperuntukan untuk apa, kini akan dibongkar. Pada hal, proses pengerjaannya sudah mencapai 30 persen.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Ternate, Faruk Albaar saat dikonfirmasi menegaskan, tidak ada pengerjaan lanjutan, dan bangunan itu akan segera dibongkar.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Ternate, Faruk Albaar || Istimewa

"Saya sudah perintahkan untuk dibongkar, karena bukan dibuat baru melainkan bangunan lama terus direnovasi saja. Prinsipnya, tidak ada yang beres dalam pengerjaannya," tegasnya saat dijumpai disela-sela kerja, Rabu 18 November 2020.

Bahkan, pihak ketiga yang bertanggungjawab mengerjakan bangunan senilai Rp 200 juta juga tidak jelas. Pasalnya, Sekretaris Dinas Perhubungan Kota Ternate, Fahruddin Ginting mengatakan, pengerjaannya diambil oleh CV Cahaya Pelita.

Namun ketika dikonfirmasi ke Faruk Albaar, dirinya mengaku tidak tahu. Padahal dalam perencanaan pembuatan bangunan tersebut, jelas tertera nama CV Sketza Engineering.

Sebelumnya, pembuatan bangunan tersebut akan dibuat sebuah kantor, yang tidak tahu peruntukannya.

Alih-alih membuat bangunan baru, pembuatannya justru hanya direnovasi dari bangunan sebelumnya. Tiang-tiang dan pondasi bangunan lama tetap dipertahankan, dan hanya merenovasi dinding dan lain sebagainya.

Informasi terbaru, bangunan tersebut sudah dibongkar menggunakan alat berat siang ini (Rabu 18/11).

Penulis: Qra
Editor: Awi

Baca Juga