Pilkada Serentak

KPU Kota Ternate Pastikan Semua Logistik Pilkada Sampai Tepat Waktu

Logistik bilik suara || Ist.

Ternate, Hpost - Menurut Ketua KPU Kota Ternate, Zen A. Karim, pendistribusian logistik terkait Pilkada Kota Ternate tengah dilakukan. Dan diperkirakan, akan selesai sebelum hari pencoblosan 9 Desember 2020.

"Semua logistik baik itu Surat Suara (SS), bilik suara, perlengkapan APD seperti masker, sarung tangan, alat pengukur suhu tubuh dan lain sebagainya, sudah mulai di distribusikan," katanya, Senin 7 Desember 2020.

Sambungnya, untuk logistik seperti formulir akan disalurkan mulai Selasa (8/12) ke Kecamatan Pulau Hiri, Kecamatan Pulau Moti dan Kecamatan lainnya.

"Sedangkan untuk Kecamatan Pulau Batang Dua, penyaluran logistik sudah dilakukan Minggu (6/12)," tuturnya.

Menurutnya, disisa beberapa hari kedepan. Pendistribusian logistik, akan dikawal secara ketat.

"Pendistribusian dikawal oleh salah seorang komisioner kami, Ibu Ina Daengbarang. Dan hari ini juga, kami lakukan monitoring terhadap pendistribusian Form C-6, apakah sudah dilakukan atau belum," paparnya.

Untuk pendistribusian logistik ini, ia mengaku sudah dilakukan selama lima hari terakhir. Sedangkan, segala sesuatu terkait TPS, sudah siap 100 persen.

Ditanya terkaitnkendala, ia mengaku sejauh ini tidak ada kendala. Hanya saja pada saat pengiriman ke setiap Kecamatan, terjadi sedikit keterlambatan.

"Malam ini akan dilakukan evaluasi, dimana saja yang belum dilakukan distribusi maka akan segera di data, dan dilakukan Selasa (8/12) pagi, "tutupnya.

Penulis: Qra
Editor: Awi

Baca Juga