Dermaga Hiri

Pupusnya Harapan Warga Hiri Miliki Pemecah Ombak Dermaga

Kondisi Pelabuhan Kecamatan Pulau Hiri di Kota Ternate, Maluku Utara, saat air laut surut. || Foto: Wawan Ilyas

Ternate, Hpost – Harapan warga Kecamatan Pulau Hiri untuk memiliki pemecah ombak dermaga di tahun ini sepertinya akan tertunda.

Hal itu karena sudah memasukki akhir triwulan satu tahun anggaran 2021 dokumen tender proyek breakwater (pemecah ombak) dermaga belum juga masuk ke Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ), Setda Kota Ternate.

"Jadi dokumen anggaran Rp 800 juta untuk pergesaran proyek pemecah ombak dari Dishub ke PUPR, sampai ini belum masuk ke kami (BPBJ)," ungkap Kepala BPBJ Setda Kota Ternate, Aisha Ahmad, Senin, 29 Maret 2021.

Menurut dia, jika kegiatan tersebut bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK), maka kegiatan fisik yang dimasukkan oleh SKPD lingkup Pemkot Ternate akan ditunda.

"Sesuai arahan Sekda, bahwa kegiatan yang bersumber DAU tetap dipending untuk ditender tahun ini. Karena anggaran yang bersumber dari DAU masuk dalam refocusing," ujarnya.

Sekadar diketahui, proyek kegiatan pemecah ombak dermaga Hiri ini bersumber dari DAU dengan nilai Rp 697 juta dari PUPR dan dari Dishub sebesar Rp 800 juta.

Penulis: Yunita Kadir
Editor: Rajif Duchlun

Baca Juga