Transportasi

Retribusi Masuk di Bandara Ternate akan Dialihkan Secara Digital

Terminal Kedatangan Bandara Sultan Babullah Ternate || Layank/Hpost

Ternate, Hpost - Biaya masuk (karcis) di Bandara Sultan Baabullah, Kota Ternate Maluku Utara akan dialihkan secara digital, masyarakat tak lagi membayarnya pakai uang tunai atau kes.

Hal ini dinyatakan oleh Direktur Utama PT Sky Pura Sarif Hidayat usai melakukan MoU dengan Pemkot Ternate dalam pembangunan objek tertentu di Bandara Sultan Baabullah, pada Selasa 11 Januari 2022.

"Ke depannya tidak lagi dibayar cas, semuanya by digital sehingga lebih transparansi. Ini akan lebih berpengaruh dalam peningkatan pendapatan,” kata Sarif.

Ia bilang, dalam kerja sama tersebut ada dua pekerjaan yang akan dilaksanakan pihaknya dalam waktu dekat.

“Pertama mengenai penerbangan dan yang kedua mengenai pengembangan parkir di lahan bandara,” ujarnya.

Baca:

Melaut Sendirian, Mantan Pejabat di Halmahera Barat Ditemukan tak Bernyawa

Enam Kali Lapas Ternate Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Tahun 2021

Sukarjan: Proyek Kawasan Kumuh Makassar Timur Tetap Dikerjakan Tahun Ini

Menurut dia, pembayaran uang parkir by digital itu menjadi kontribusi pihaknya kepada Pemkot Ternate di masa mendatang.

Sementara itu Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman dalam kesempatan yang sama mengatakan, kerja sama tersebut menjadi peluang badan usaha daerah di Ternate.

“PT Sky Pura memakai perbankan kita sebagai lembaga keuangan, ini merupakan peluang besar bagi BUMD di Ternate karena dilibatkan,” tutupnya.

Penulis: Tim JMG
Editor: RHH

Baca Juga