Pantauan
Areal Parkir di Unkhair Rusak hingga Jadi Sasaran Pencurian, Mahasiswa Mengeluh
Ternate, Hpost - Arel parkir di Kawasan Gedung UPT Perpustakaan Universitas Khairun (Unkhair), Kota Ternate, Maluku Utara, tampak alami rusak parah sebagaimana dipantau Halmaherapost.com, Rabu 26 Oktober 2022.
Nia, mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisinis, mengaku dirinya nyaris tergelincir dan jatuh saat hendak memarkir kendaraannya.
"Kondisi begini kan setiap mahasiswa lewat sangat hati-hati. Saya juga saat masuk parkir motor tadi hampir jatuh karena lubang dan sempat giling batu tadi," katanya.
Baca Juga:
Ia bilang, selain kondisinya yang rusak, parkiran kendaraan di areal tersebut juga nampak semrawut, akhirnya, mahasiswa atau pengguna parkir lain pun sulit melewati.
Keluhan sama juga diutarakan Yudistira. Ia mengatakan, sampai saat ini tidak ada petugas keamanan dari pihak kampus yang melakukan penjagaan.
Padahal menurut dia, sudah sering terjadi kehilangan benda-benda milik mahasiswa di tempat parkiran itu, seperti helm, gawai dan lainnya.
Komentar