Kebakaran
Belasan Toko di Oba Utara Kebakaran, Polisi: Kerugian Belum Diketahui

Sofifi, Hpost - Satu unit toko pakaian di Desa Galala, Kecamatan Oba Utara, Maluku Utara, pada Jumat 04 November 2022, sekira pukul 10.40 WIT, alami kebakaran hebat.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran satu unit ruko itu kemudian mengakibatkan sebanyak 16 toko di sekitar ikut terbakar. Polisi juga membenarkan peristiwa tersebut.
Baca Juga:
Motif Pemuda Morotai Gantung Diri: Kecewa, Dijanjikan Menikah Lewat Facebook
"Benar, insiden kebakaran api menyebar luas hingga kurang lebih 16 ruko ludes terbakar," kata Kapolsek Oba Utara, Ipda Sofyan Torik, kepada wartawan.
Ia menyebut, tak lama dari insiden itu, bantuan pemadaman pun tiba di lokasi kejadian.
"Api berhasil dipadamkan sekitar 12.34 WIT dengan bantuan satu unit water tank ukuran 4000 L dari PT Aditama Bangun Perkasa, kemudian satunya lagi berukuran 16.000 L dari PT Cakratama Mega Lestari," ujarnya.
Komentar