Penghargaan

Kakanim Tobelo Terima Penghargaan Publikasi dari Kemenkumham

Kakanim Tobelo saat menerima penghargaan oleh Kemenkumham Malut || Foto: Istimewa

Tobelo, Hpost - Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Maluku Utara, resmi memberikan penghargaan bagi Satuan Kerja (Satker) berprestasi dalam melakukan publikasi.

Penghargaan itu diberikan langsung oleh Kakanwil Kemenkumham Malut, M. Adnan, pada Senin 7 November 2022 tersebut, kepada salah satu penerima, yakni Kantor Imigrasi (Kanim) Tobelo.

"Katagori yang dinilaikan yaitu publikasi kehumasan dengan indikator publikasi internal, konten kreatif dan publikasi media masa," kata Agung Pramono, Kakanim Tobelo, kepada Halmaherapost.com dalam keterangannya, Selasa 08 November 2022.

Menurut Agung, penghargaan tersebut sejatinya merupakan bentuk dukungan dari rekan-rekan media yang selalu mendukung kegiatan pihaknya.

“Kami ucapkan bayak terima kasih kepada rekan media yang sudah mendukung kegiatan Imigrasi Tobelo dalam melakukan pemberitaan,” ucapnya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Ramlan Harun
Editor: Redaksi

Baca Juga