Kabar

Presiden Batal Datang, Ini Deretan Menteri yang Hadiri Sail Tidore 2022

Menkomarves Luhut Binsar Pandjaitan saat datang di Sail Tidore 2022 || Foto: Zulkifli Ahmad Yusuf

Ternate, Hpost – Presiden Joko Widodo atau Jokowi batal menghadiri puncak Sail Tidore tahun 2022, di Pantai Tugulufa, Kota Tidore Kepulauan, Maluku Utara, Sabtu 26 November 2022.

Pantauan tim Halmaherapost.com di lokasi kegiatan, orang nomor satu di Indonesia itu tidak berada saat acara puncak berlangsung.

Kabar hadirnya Jokowi sebelumnya disampaikan Gubernur Malut Abdul Ghani Kasuba dalam pembukaan Sail Tidore.

Diketahui, sebagai pengganti presiden, Luhut Binsar Panjaitan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) yang datang menghadiri.

Baca Juga:




“Tarada (tidak), menteri marves saja,” ucap Rahwan K Suamba, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Maluku Utara, saat dikonfirmasi Halmaherapost.com via gawai.

Selain Luhut, terdapat sejumlah menteri yang turut hadir, di antaranya Zulkifli Hasan Menteri Perdagangan, M. Tito Karnavian Menteri Dalam Negeri, Sandiaga Uno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali.

Penulis: Ramlan Harun
Editor: Redaksi

Baca Juga