Pilkada
Resmi Dilantik, PTPS Pulau Hiri, Ternate Siap Sukseskan Pilkada Serentak 2024
Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Kecamatan Pulau Hiri, Ternate resmi dilantik dan diambil sumpah atau janji, di Gedung Sunyie Mado, Kelurahan Mado, pada Senin, 4 November 2024.
Diketahui, dalam pelantikan yang dipimpin Ketua Panwascam Jumhar Malik itu juga dirangkaikan dengan pembekalan yang menghadirkan narasumber andalan seperti Aslan Hasan, akademisi Unkhair Ternate dan Jainudin Ali, Komisioner KPU Kota Ternate.
Ketua Panwascam Pulau Hiri, Jumhar Malik, menekankan pentingnya peran PTPS dalam menjaga integritas dan transparansi pemilu.
"Tugas kita bukan hanya mengawasi, tetapi juga memastikan setiap suara dihitung dengan benar dan transparan," ujarnya.
Aslan Hasan, Akademisi Unkhair Ternate, dalam kesempatan itu memberikan materi tentang Problematika Pemungutan dan Perhitungan Suara, menekankan pentingnya ketelitian dalam menghitung hasil suara.
Baca juga:
Pelantikan DPRD Morotai Diwarnai Protes, Hak-Hak Anggota Lama Belum Terbayar
Julkarnain Pina: Pemuda Desa yang Sukses Rebut Kursi DPRD Termuda di Morotai!
Sambutan Mengesankan! MK Diterima Seperti Pahlawan di Obi, Halmahera Selatan
"Setiap suara harus dihargai. Pengawas harus siap menghadapi berbagai kemungkinan di lapangan," katanya.
Komisioner KPU, Jainudin Ali, juga membagikan kiat-kiat teknis dan persiapan untuk pengawas TPS.
Komentar