Pasar
Harga Ikan di Ternate Melejit Jelang Tahun Baru, Ini Penyebabnya!

Harga ikan di sejumlah pasar di Kota Ternate, Maluku Utara, mengalami lonjakan signifikan menjelang pergantian tahun.
Kenaikan harga ini dipicu oleh cuaca buruk yang mengganggu pasokan ikan, membuat harga beberapa jenis ikan, seperti sorihi, cakalang, dan tude, melonjak tajam, dan mengejutkan para pedagang serta pembeli.
Berdasarkan pantauan Halmaherapost.com pada Selasa, 17 Desember 2024, harga ikan sorihi di Pasar Higienis, Kelurahan Gamalama, Ternate Tengah, kini menyentuh Rp35.000 per kilogram, meningkat dari sebelumnya yang berkisar antara Rp20.000 – Rp25.000 per kilogram. Begitu juga dengan harga ikan cakalang, yang sebelumnya dijual seharga Rp25.000 per kilogram, kini naik menjadi Rp35.000 per kilogram.
“Hujan dan angin akhir-akhir ini menyebabkan harga ikan semua naik. Apalagi ikan tude sudah tiga hari pasokan kosong. Ikan tude hari ini masuk sangat sedikit, jadi pagi tadi langsung habis dan kami jual Rp70.000 – Rp80.000 per kilogram,” ujar Marni, salah satu pedagang.
Sementara itu, harga ikan tuna di pasar tersebut diketahui berkisar antara Rp150.000 hingga Rp250.000 per ekor, tergantung ukuran, dari yang kecil hingga besar. Sebelumnya, harga ikan tuna berkisar antara Rp120.000 – Rp200.000 per ekor.
“Tuna juga naik. Sebelum terjadi hujan hampir satu minggu yang lalu, ikan tuna ukuran besar satu ekor dijual seharga Rp220.000, sekarang kami jual Rp250.000,” kata Fadil, pedagang lainnya.
Di Pasar Perikanan Bastiong, Ternate Selatan, harga ikan sorihi yang dijual pedagang sejak cuaca memburuk akhir-akhir ini melonjak lebih tinggi lagi, mencapai Rp40.000 per kilogram, dari sebelumnya yang berkisar antara Rp17.000 – Rp20.000 per kilogram.
Hal ini disebabkan oleh harga ikan yang dibeli pedagang dari nelayan per cool box. Sejak empat hari lalu, harga satu cool box ikan sorihi mencapai Rp1.200.000, meningkat signifikan dari harga sebelumnya yang hanya Rp700.000. Sedangkan untuk ikan tude, satu cool box harganya melonjak menjadi Rp1.600.000, dan kemudian dijual di pasar dengan harga Rp60.000 – Rp70.000 per kilogram.
“Sekarang kami beli ikan dari nelayan sudah mahal. Empat hari yang lalu, harga satu cool box ikan sorihi masih Rp700.000, sekarang naik menjadi Rp1.200.000. Ikan cakalang pun demikian, satu kilogram sudah Rp35.000, sedangkan satu ekor ikan cakalang ukuran kecil dijual dengan harga Rp25.000,” kata Mardiah, pedagang di Pasar Ikan Perikanan Bastiong.
Komentar