Pilkada
KPU Tidore Kepulauan Sabet Enam Penghargaan Bergengsi di Pilkada Serentak 2024

KPU Kota Tidore Kepulauan meraih enam penghargaan bergengsi dari KPU Provinsi Maluku Utara atas keberhasilannya menyelenggarakan Pilkada Serentak 2024.
Penghargaan tersebut diberikan dalam rapat evaluasi pilkada yang berlangsung di Kabupaten Pulau Morotai pada 24-27 Januari 2025, sebagai bentuk apresiasi atas kinerja dan pencapaian luar biasa yang diraih selama proses pemilu.
Anggota KPU Kota Tidore Kepulauan Bidang Sosialisasi dan Partisipasi Masyarakat, Bahrudin Tosofu, menyatakan bahwa penghargaan yang diterima merupakan hasil dari kerja keras, kolaborasi, dan dedikasi semua pihak yang terlibat.
“Ini adalah buah dari kerja keras dan kolaborasi seluruh elemen penyelenggara, termasuk Pemerintah Kota Tidore Kepulauan, Polresta Kota Tidore, TNI, serta masyarakat Tidore,” ujar Bahrudin dalam wawancara dengan awak media pada Rabu, 29 Januari 2025.
Mantan Ketua Bawaslu ini juga menambahkan bahwa penghargaan itu menjadi bukti suksesnya pilkada yang dilaksanakan pada tahun 2024, serta soliditas KPU Kota Tidore dan penyelenggara Ad hoc di seluruh wilayah Kota Tidore Kepulauan.
Sementara itu, Ketua KPU Tidore Kepulauan, Randi Ridwan, memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang berperan dalam kesuksesan pilkada, termasuk Pemerintah Daerah (Pemda), PPK, PPS, pantarlih, serta KPPS.
“Penghargaan yang diberikan KPU Provinsi kepada KPU Kota Tidore merupakan prestasi yang diberikan untuk seluruh penyelenggara di Kota Tidore, sebagai pengakuan atas kesuksesan kami dalam melaksanakan pilkada,” kata Randi.
Randi juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Tidore yang telah berpartisipasi aktif, sehingga proses pilkada dan pemilihan wali kota (pilwako) dapat berjalan dengan lancar dan sukses.
Adapun penghargaan yang diterima KPU Kota Tidore Kepulauan antara lain:
1. Penghargaan Terbaik Pertama dalam kategori Tingkat Partisipasi Tertinggi pada Pilkada 2024.
2. Penghargaan Terbaik Pertama dalam kategori Tercepat dalam Proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit).
3. Penghargaan Terbaik Pertama dalam kategori Pengelolaan Barang Milik Negara.
4. Penghargaan Terbaik Pertama dalam kategori Tercepat dalam Memublikasikan Hasil Rekapitulasi Pemilihan serta tahun 2024 melalui SIREKAP.
5. Penghargaan Terbaik Ketiga dalam kategori Proses Perencanaan dan Administrasi Penganggaran Hibah Pemilihan Serentak 2024.
6. Penghargaan Terbaik Ketiga dalam kategori Akuntabilitas dalam Pelaksanaan, Penyusunan, dan Pelaporan Pemutakhiran Data Pemilihan Serentak 2024.
Penghargaan Diterima Anggota KPU Tidore
Penghargaan-penghargaan tersebut diterima langsung oleh anggota KPU Tidore, Sudirman Ismail dan Fitria H. Muhammad, yang hadir dalam acara penyerahan penghargaan tersebut.
Dengan diraihnya penghargaan ini, KPU Kota Tidore Kepulauan semakin menunjukkan komitmennya dalam menyelenggarakan pilkada yang transparan, akuntabel, dan berpartisipasi. Keberhasilan ini juga memperkuat peran serta kolaborasi antara penyelenggara dan masyarakat dalam menjaga kelancaran proses demokrasi.
Komentar