Pemerintahan

Harapan DPRD Ternate terhadap Kepemimpinan Tauhid-Nasri

M. Tauhid Soleman dan Nasri Abubakar. Foto: Ist

Pimpinan DPRD Ternate berharap kepemimpinan Wali Kota dan Wakil Wali Kota M. Tauhid Soleman dan Nasri Abubakar (Tauhid-Nasri) dapat fokus pada pembangunan berkelanjutan, pengoptimalan potensi daerah, dan peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang saat ini mengalami penurunan.

Ketua DPRD Kota Ternate, Rusdi A. IM, menegaskan komitmennya untuk terus memberikan masukan dan dukungan konstruktif kepada pemerintah kota dalam upaya meningkatkan pembangunan.

"Saya berharap pemerintah kota dapat lebih fokus pada perbaikan dan pengelolaan potensi daerah yang ada, agar PAD bisa meningkat. Penurunan PAD ini harus segera dianalisis dan dicari solusinya," ujar Rusdi.

Wakil Ketua I DPRD Kota Ternate, Amin Subuh, mengingatkan agar semua pihak tidak terjebak dalam rivalitas politik masa lalu dan fokus pada pembangunan Kota Ternate.

"Pada periode 2025-2030, kita harus lebih fokus pada pembangunan berkelanjutan dan sektor-sektor yang dapat meningkatkan PAD," ujar Amin.

Meskipun Golkar bukan partai pengusung dalam kontestasi sebelumnya, Amin menegaskan bahwa partainya tetap mendukung penuh kebijakan pemerintah yang bertujuan untuk kemajuan Kota Ternate.

"Golkar akan selalu mensupport kebijakan yang memprioritaskan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan kota," tambahnya.

Wakil Ketua II DPRD Kota Ternate, Jamian Kolengsusu, berharap kepemimpinan Tauhid-Nasri yang baru dapat menciptakan kedamaian dan kerja sama yang baik antara semua pihak.

"Sekarang saatnya kita semua menerima hasil pemilu dengan lapang dada dan fokus pada pembangunan Kota Ternate," ungkapnya.

Jamian juga menyoroti pentingnya pengelolaan potensi daerah seperti pasar Gamalama Plaza, pasar Kota Baru, dan ruang parkir untuk meningkatkan PAD.

"Potensi-potensi besar ini harus dimanfaatkan secara maksimal untuk meningkatkan kontribusi PAD," ujar Jamian.

Selain itu, Jamian menambahkan bahwa masalah pengelolaan sampah, penyediaan air bersih, dan berbagai isu lainnya memerlukan kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat.

"Masalah ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tetapi juga membutuhkan partisipasi aktif masyarakat," katanya.

Dia berharap, dengan kepemimpinan Tauhid-Nasri, langkah-langkah konkret segera diambil untuk mengatasi berbagai persoalan dan membawa Kota Ternate menuju perkembangan yang lebih baik.

"Program-program besar seperti penyediaan makan gratis yang membutuhkan anggaran besar harus dipersiapkan dengan matang oleh pemerintah daerah dan pusat," jelasnya.

Jamian juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun Kota Ternate ke depan.

"Dengan pelantikan pemerintah Tauhid-Nasri nanti, kami berharap mereka dapat segera mengambil langkah yang tepat untuk mengatasi persoalan-persoalan yang ada dan membangun kota ini lebih baik," pungkasnya.

Penulis: Fadli Haris
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga