Syukuran
Rusli-Rio Resmi Pimpin Morotai, Warga Gelar Syukuran Mengharukan

Sejumlah desa di Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, menggelar syukuran untuk merayakan pelantikan Rusli Sibua dan Rio Christian Pawane (Rusli-Rio) sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pulau Morotai periode 2025-2030.
Acara syukuran tersebut berlangsung khidmat di beberapa desa, seperti Desa Sangowo Barat, Daruba, Lusuo, Muhajirin, Gotalamo, Joubela, dan beberapa desa lainnya.
Warga menyelenggarakan acara syukuran sebagai bentuk rasa syukur atas terpilihnya pemimpin baru yang diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi daerah tersebut.
Syukuran ini menjadi simbol rasa terima kasih masyarakat atas pemilihan pemimpin yang baru. Warga secara sukarela berpatungan biaya untuk menyelenggarakan acara ini, yang diisi dengan doa bersama, makan bersama, dan hiburan rakyat.
"Kami merasa ini kemenangan bersama, sehingga kami patungan atau 'pot-pot' untuk mengadakan syukuran ini. Ini adalah bentuk dukungan kami untuk Bupati dan Wakil Bupati yang baru," ujar Tox Lastory, salah satu relawan Rusli-Rio, Kamis, 20 Februari 2025.
Juru Kampanye (Jurkam) Rusli-Rio, Djan Mangoda, menyampaikan harapannya agar kepemimpinan Rusli Sibua dan Rio Christian Pawane dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat Morotai.
"Semoga mereka amanah dan bisa membawa kesejahteraan untuk rakyat Morotai. Kami siap mendukung setiap kebijakan yang membawa kebaikan bagi daerah ini," tuturnya.
Sekadar diketahui, Rusli-Rio telah resmi dilantik oleh Presiden RI, Prabowo Subianto, di Istana Negara pada pagi hari. Pelantikan ini menandai dimulainya kepemimpinan mereka sebagai Bupati dan Wakil Bupati Pulau Morotai periode 2025-2030.
Melalui syukuran ini, masyarakat Morotai menunjukkan semangat kebersamaan serta harapan besar untuk kemajuan daerah di bawah kepemimpinan Rusli-Rio selama lima tahun ke depan.
Komentar