Pemerintah

Sertijab Disaksikan Gubernur Sherly, Muhammad Sinen: Saatnya Bersatu untuk Kemajuan Daerah

Penyerahan memori serah terima jabatan dari Wali Kota Periode 2021-2025 kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan Periode 2025-2030. Foto: Humas Pemkot

Pemerintah Kota Tidore Kepulauan resmi menggelar upacara serah terima jabatan (sertijab) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan masa jabatan 2025-2030.

Acara yang dihadiri oleh Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda Laos, dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Sarbin Sehe, berlangsung di Aula Sultan Nuku Kantor Wali Kota pada Kamis, 6 Maret 2025, dengan harapan untuk bersama-sama membangun dan memajukan daerah.

Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda Laos, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan. Ia mengapresiasi Kota Tidore Kepulauan dan mengajak seluruh pihak untuk bekerja bersama memikirkan masa depan kota ini serta Provinsi Maluku Utara.

“Setelah Presiden melantik, perbedaan sudah selesai. Sekarang, mari kita bergandengan tangan untuk memikirkan masa depan Kota Tidore Kepulauan, khususnya, dan Maluku Utara, umumnya. Saya mengapresiasi Kota Tidore Kepulauan dan berharap kita bisa bekerja sama dengan lebih baik ke depannya,” ungkapnya.

Sherly juga memaparkan program prioritas yang menjadi cita-cita Presiden RI, Prabowo Subianto, yang meliputi sektor Pertanian, Kesehatan, dan Infrastruktur. Ia berharap program ini dapat diimplementasikan oleh seluruh kepala daerah di daerah masing-masing.

“Tugas saya dan Pak Sarbin adalah memastikan program-program di Maluku Utara, serta di 10 Kabupaten/Kota, dapat sejalan dengan kebijakan Pemerintah Pusat. Saya telah berkomunikasi secara informal dengan 8 Kepala Daerah yang sudah dilantik. Kiranya setelah ini kita akan menggelar rapat koordinasi untuk menyamakan visi dan misi,” tambahnya.

Dalam kesempatan itu, Sherly juga menyampaikan rasa bangganya atas penyelenggaraan pesta demokrasi di Provinsi Maluku Utara yang berjalan aman dan damai. Hal ini, menurutnya, menunjukkan bahwa meskipun terdapat perbedaan, semuanya dapat diselesaikan dengan baik.

Sementara itu, Wali Kota Tidore, Muhammad Sinen, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Maluku Utara, Sherly Laos, dan Wakil Gubernur Maluku Utara, Sarbin Sehe, yang telah menyempatkan waktu untuk hadir dalam acara sertijab ini.

“Saya, baik secara pribadi maupun mewakili Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan, menyampaikan terima kasih kepada Ibu Gubernur Maluku Utara beserta Wakil Gubernur dan seluruh rombongan yang hadir menyaksikan serah terima jabatan hari ini. Momen ini sangat langka dan luar biasa,” ucapnya.

Muhammad Sinen menambahkan bahwa tanpa perbedaan, tidak akan ada demokrasi. Ia menegaskan bahwa perbedaan telah berakhir sejak pelantikan Kepala Daerah pada 20 Februari 2025 lalu. Wali Kota Tidore yang baru dilantik ini juga menyampaikan rasa bangganya terhadap Gubernur perempuan pertama di Maluku Utara.

“Hari ini, saya dan Ahmad Laiman mengucapkan terima kasih atas kerja sama, perjuangan, dan dukungannya sehingga kami berdua dilantik menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan. Kami bukan pimpinan partai politik tertentu, dan segala perbedaan telah dirangkul kembali sejak hari pelantikan. Kami berharap Ibu Gubernur yang luar biasa ini juga memberikan perhatian penuh kepada Kota Tidore Kepulauan,” harapnya.

Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan, Ahmad Laiman, juga menyampaikan bahwa serah terima jabatan ini bukan sekadar acara seremonial, tetapi memiliki makna yang sangat penting. Keberlanjutan amanah untuk masyarakat adalah hal yang sangat berharga dan harus dijaga dengan baik.

“Untuk itu kami memohon dukungan dari semua pihak, agar saya sebagai Wakil yang mendampingi Wali Kota Tidore Kepulauan Bapak Muhammad Sinen dapat melaksanakan amanah secara baik dalam lima tahun kedepan, karena apa yang sudah ditorehkan oleh Bapak Capt H. Ali Ibrahim adalah rangkaian prestasi,” ujarnya.

Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga