Sampah
Jalan Masuk TPA di Halmahera Tengah Dipenuhi Sampah
Weda, Hpost – Jalan masuk Tempat Pembuangan Akhir (TPA), tepatnya di Jalan lintas Weda – Lelilef, Halmahera Tengah, Maluku Utara, dipenuhi sampah.
Pantauan Halmaherapost.com, sampah yang dibuang asal-asalan di jalur masuk TPA itu, bahkan hampir sampai ke bahu jalan lintas Weda – Lelilef.
Rudi, salah satu warga yang tiap hari lalu-lalang di jalan lintas Weda – Lelilef mengaku, jika setiap kali melintasi jalan tersebut selalu muncul bau tak sedap.
Baca juga:
Sampah Berserakan di Kota Weda, Halmahera Tengah
Petugas Mogok Kerja karena Belum Digaji, Landmark Ternate Dipenuhi Sampah
"Dari jauh saja saya sudah menutup hidung. Ini sangat mengganggu pengendara," ucap Rudi, Selasa 16 Maret 2021.
Hal senada diungkapkan Ajis, warga setempat. Ia mengaku sangat menyayangkan hal ini. Sebab di areal TPA masih ada lokasi yang dapat digunakan untuk membuang sampah.
“Tapi kenapa masih ada yang membuang sampah di jalan masuk TPA. Dinas terkait harus selalu melakukan pantauan di lokasi TPA tersebut," ujarnya.