Ternate
Muhajirin: Setelah Frans, Saya Pimpin Halmahera Utara

Ternate, Hpost - Muhajirin Bailussy, menyatakan diri untuk menggantikan Frans Manery menjadi Bupati Halmahera Utara, Maluku Utara, di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) periode mendatang.
"Setelah Frans itu saya," kata Muhajirin, di Kantor DPRD, pada Rabu 04 Agustus 2021.
Meski ucapan Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Ternate itu santai, namun terlihat sangat serius.
Baca Juga:
Jusuf Sunya Sebut 'Spirit The Corps' Jadi Kunci Wujudkan Visi Ternate Andalan
Ia menyebut bahwa tim pemenangnya sekarang telah turun melakukan survey di lapangan.
"Kan sementara disurvey, nanti kita lihat polanya seperti apa," ucap Politikus PKB itu.
Sementara itu, disentil terkait dengan dukungan dana, menurut Muhajirin, hal itu memang penting dalam setiap momentum pilkada. Namun baginya ada hal yang lebih utama.
Muhajirin bilang, momentum Pilkada di Ternate dapat menjadi bukti. Ekspektasi orang terhadap uang semakin besar di sejumlah kandidat. Namun, kata dia, akhirnya orang mengalihkan dukungan kepada kandidat yang tidak punya uang.
"Paling utama adalah tentang kemampuan meyakinkan dan menjaga kepercayaan pemilih," pungkasnya.
Komentar