Vaksinasi
Puluhan Ibu Hamil di Ternate Disuntik Vaksin
Ternate, Hpost – Sebanyak 49 ibu hamil di Kota Ternate, Maluku Utara ikut program vaksinasi COVID-19, di Aula Mapolres Kota Ternate, Rabu 13 Oktober 2021.
Kegiatan itu atas kerja sama alumni AKABRI tahun 1999 di Kota Ternate, dengan para pemangku kepentingan di Maluku Utara.
Kapolres Ternate AKBP Aditya Laksimada, yang merupakan AKABRI tahun 1999 itu menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat.
Baca Juga:
“Terima kasih Pemerintah Kota Ternate serta para pemangku kepentingan dan ibu-ibu hamil yang telah melakukan vaksinasi,” ucap Aditya.
Aditya bilang, tujuan vaksinasi yang difokuskan ke ibu hamil itu untuk membentuk kekebalan tubuh.
“Agar terhindar dari serangan COVID-19,” katanya.
Ia juga mengajak kepada semua elemen masyarakat Kota Ternate untuk melakukan vaksinasi.
“Tujuannya agar Kota Ternate bebas dari COVID-19 dan secepatnya beraktifitas seperti semula,” pungkasnya.
Sekadar diketahui, ibu hamil yang sudah melakukan vaksinasi langsung mendapatkan paket sembako dari alumni AKABRI 99 serta penarikan undian oleh Wali Kota Ternate M Tauhid Soleman di lokasi vaksinasi.
Komentar