Pemilu
Gedung DPW Nasdem Diresmikan, Gifari Bopeng: Representatif untuk Konsolidasi 2024

Ternate, Hpost - Ketua DPW Garda Pemuda Nasdem Maluku Utara, M. Gifari Bopeng mengatakan Gedung DPW Nasdem yang baru saja diresmikan sangat representatif untuk menggalang kekuatan partai di Pemilu 2024 mendatang.
"Prinsipnya, setelah peresmian Kantor DPW Nasdem Maluku Utara ini, bagaimana ini menjadi wujud konsolidasi internal dan eksternal partai menuju Pemilu akan datang," cetus Gifari kepada awak media, Jumat 23 September 2022.
Baca Juga:
Ditanya Kans Ahmad Hatari Dicalonkan Pilgub Maluku Utara, Surya Paloh: Apakah Dia Pantas?
Ia bilang, Garda NasDem sejatinya memberi apresiasi kepada Ketua DPW NasDem, Ahmad Hatari, yang komitmen membangun Kantor Partai permanen terbesar di Maluku Utara.
"Garda Nasdem Malut sangat mengapresiasi pengurus DPW Nasdem khusus Ketua Bapak Ahmad Hatari bahwa komitmen beliau untuk membangun kantor permanen ini berjalan dengan baik," ucapnya.
Gifari menyebut, sebagai sayap partai yang dinahkodai Surya Paloh ini, pihaknya bakal terus mendorong sinergitas dengan DPW struktur partai.
Komentar