Peringatan Dini

Warga Ternate Diimbau Waspada Cuaca Ekstrem

Ilustrasi: Cuaca ekstrem terlihat di selat antara Kota Tidore Kepulauan dan Kota Ternate, Maluku Utara. || Foto: Munawir

Ternate - Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Ternate, M. Ihsan Hamzah mengimbau kepada warga untuk mewaspadai cuaca ekstrem yang akan terjadi dalam tiga hari ke depan di Maluku Utara.

Imbauan tersebut menindaklanjuti peringatan dini yang dikeluarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Kelas I Sultan Babullah Ternate pada tanggal 5 Januari 2023.

Ihsan mengatakan, selama tiga hari ke depan yakni tanggal 6 sampai 8 berpotensi peningkatan kecepatan angin yang berdampak pada meningkatnya tinggi gelombang di wilayah Malut.

Baca:

Wali Kota Ternate Kumpul Pimpinan OPD, Ini yang Dibahas

5 Kejadian Membahayakan Jiwa Manusia Selama Nataru Ditangani Basarnas Ternate

"Kondisi tersebut bertepatan dengan fase bulan purnama (full moon), sehingga meningkatkan peluang terjadinya banjir pesisir di wilayah Malut," kata Ihsan, Jumat 6 Januari 2023.

Ihsan meminta kepada warga yang tinggal dan beraktivitas disekitar daerah pesisir pantai atau lokasi yang terjadi bencana banjir pesisir atau rob, serta gelombang pasang agar selalu waspada.

"Apabila terjadi angin kencang dan gelombang tinggi. Kemudian bagi nelayan agar tidak melaut selama tiga hari ke depan dan masyarakat yang akan bepergian menggunakan transportasi laut untuk tetap waspada," imbuhnya.

Ia bilang, sebagai bentuk mitigasi terhadap bencana yang dapat ditimbulkan kapan saja, maka kepada masyarakat agar selalu mengawasi dan saling mengingatkan.

"Terutama anak-anak untuk tidak beraktivitas atau bermain di pesisir pantai, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.

“Masyarakat nanti berkoordinasi dan melaporkan kondisi lingkungan kepada RT/RW dan lurah terkait potensi bencana yang akan terjadi,” pungkasnya

Penulis: Tim Hpost
Editor: Redaksi

Baca Juga