Organisasi

Terpilih Jadi Ketua, Sukri Siap Bawa DPD KNPI Maluku Utara Lebih Berdaya

Sukri Ali saat menyampaikan sambutan usai ditetapkan sebaia Ketua DPD KNPI Maluku Utara terpilih Periode 2023-2026. Foto: Istimewa

Ternate - Sukri Ali resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD KNPI Maluku Utara periode 2023-2026, pada Minggu 19 Maret 2023.

Dalam musda tersebut juga menetapkan Irman Saleh sebagai ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI).

Diketahui, calon Ketua KNPI dengan jargon #SUKAberkolaborasi ini awalnya bertarung dengan Ruslan Rizal, setelah ditetapkan oleh stering comite.

Baca:

Wali Kota Ternate Tiba-tiba Kumpul Pimpinan OPD, Ada Apa?

IWIP dan Masyarakat Berkolaborasi Lindungi Kawasan Pesisir di Halmahera Tengah

Kapal Bermuatan Kopra dan Garam Dilaporkan Tenggelam di Perairan Taliabu

Namun, Ruslan kandas sebelum dilakukan pemilihan. Karena, syarat dukungan tidak mencukupi berdasarkan hasil Rapimpurda, syarat calon ketua KNPI Maluku Utara minimal 1 dukungan DPD II KNPI kabupaten/kota dan 10 OKP nasional.

Ruslan diketahui hanya mendapat dukungan 2 DPD II KNPI yakni Kota Ternate dan Halmahera Utara serta 9 OKP Nasional, maka dianggap tidak lolos.

Selanjutnya 1 2 3 4 5
Penulis: Ramlan Harun
Editor: Redaksi

Baca Juga