Pendidikan

Rayakan Hari Anak Nasional, Gubernur Sherly Bermain Bersama Siswa di Halmahera Tengah

Gubernur Sherly bermain bersama anak-anak || Foto: Humas

Gubernur Maluku Utara Sherly Tjoanda menutup lawatan kerjanya di Halmahera Tengah dengan merayakan Hari Anak Nasional bersama ratusan siswa dari tingkat SD hingga SMA. Momentum ini dimanfaatkan Gubernur Sherly untuk menyapa langsung para siswa, berdialog, hingga ikut larut dalam permainan tradisional bersama anak-anak.

Didampingi Bupati Halmahera Tengah (Halteng), Ikram M. Sangaji, Gubernur menyambangi SD Negeri 1 Halteng, SMP Negeri 1 Halteng, dan SMA Negeri 1 Halteng, serta menyampaikan pesan-pesan inspiratif kepada para murid.

Gubernur Sherly, bermain ceng-cenge, bersama anak-anak || Foto: Humas

"Saya percaya anak-anak Maluku Utara pintar, kuat, dan berani. Tapi potensi saja tidak cukup. Untuk mencapai masa depan, kalian harus siapkan diri sejak sekarang," ujar Gubernur di hadapan para siswa SMA Negeri 1 Halteng.

Selain menyampaikan motivasi, Gubernur juga membuka ruang dialog. Sejumlah murid menyampaikan langsung tantangan pendidikan yang mereka hadapi, termasuk kekurangan guru mata pelajaran seperti ekonomi, olahraga, sosiologi, dan seni budaya.

Keceriaan anak-anak SD, bersama Gubernur Sherly || Foto: Humas

"Kami kekurangan guru ekonomi, olahraga, sosiologi, dan seni budaya," kata salah satu siswi SMA Negeri 1 Halteng, disampaikan langsung di hadapan Gubernur dan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Maluku Utara.

Bupati Halteng, Ikram M. Sangaji, merespons dengan komitmen untuk membantu penyediaan peralatan ekstrakurikuler seperti marching band dan meja belajar berstandar Citos bagi sekolah-sekolah tingkat atas.

Gubernur Sherly menyampaikan apresiasi atas langkah Bupati. "Ketika nanti telah menjadi pejabat, pengambil kebijakan, kalian harus berguna untuk orang banyak. Dan apresiasi untuk Pak Bupati, atas komitmennya dalam mendukung pendidikan di daerah ini," tegasnya.

Keceriaan semakin terasa saat Gubernur ikut bermain cenge-cenge, congklak, dan lompat tali bersama siswa di halaman sekolah. Momen itu memperlihatkan kedekatan dan kepedulian seorang pemimpin terhadap masa depan anak-anak Maluku Utara.

Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga