Unjuk Rasa

AMPP TOGAMMOLOKA Demo Muchlis Djumadil, Wali Kota: Ternate Milik Semua

Wali Kota Ternate, M. Tauhid Soleman saat menemui massa aksi dari AMPP-TOGAMMOLOKA. Foto: Ramlan/HMN

Ternate – Puluhan orang yang menagatasnamakan Asosiasi Mahasiswa Pemuda Pelajar Tobelo, Galela, Malifut, Morotai, Kao (AMPP-TOGAMMOLOKA) Maluku Utara mendatangi Kantor Wali Kota Ternate, Senin 29 Mei 2023.

Kedatangan tersebut untuk melakukan aksi unjuk rasa, buntut pernyataan Muchlis Djumadil, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Kota Ternate kepada pedagang yang menyebutkan salah satu suku, yakni Tobelo.

Pantauan halmaherapost.com, aksi mengunakan truk dan dilengkapi sound system tersebut, mereka juga membawa spanduk bertuliskan “Copot, Tangkap, dan Penjarahkan Pelaku Rasis Muchlis Djumadil Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Ternate”.

Baca juga:

Wali Kota Ternate Minta Maaf Atas Rasisme Kadisperindag, Sekda: Penonaktifkan Bersifat Sementara

Kadisperindag Ternate ke Pedagang Tobelo: Kalau Cuma Datang Pergi, Pulang Jualan di Kampung

“The Heart of The Spice Forest” Raih Dua Penghargaan Bergengsi di Gourmand International Book Awards 2023

Aksi yang berlangsung pukul 12.00 hingga 15.00 WIT itu, massa merasa tidak puas dengan pernyataan yang dinilai menyudutkan suku Tobelo. Mereka bahkan nyaris baku hantam dengan Satpol PP. Ini setelah massa mendorong pintu pagar yang terbuat dari besi hingga bergeser dari posisi semula.

Selanjutnya 1 2 3
Penulis: Ramlan Harun
Editor: Redaksi

Baca Juga