Kabar

Kodim 1508/Tobelo Berbagi Berkat di Perayaan Natal TNI

Acara berbagi berkat oleh Kodim Tobelo || Foto: Istimewa

Tobelo, Hpost - Keluarga besar Kodim 1508/Tobelo berbagi berkat kepada anak-anak Panti Asuhan Elisa, saat perayaaan Natal, di Aula Kodim 1508/Tobelo, Desa MKCM Kecamatan Tobelo, Halmahera Utara, Kamis 08 Desember 2022.

Dalam kegiatan tersebut mengangkat tema "Hikmat Natal Mengarahkan pada jalan yang benar", sub tema "Dengan hikmat dan sukacita Natal tahun 2022, membawa Kodim 1508/Tobelo semakin solid dan menjadi berkat dalam bingkai TNI-AD di bumi Hibualamo".

Baca Juga:




"Perayaan natal tahun ini tidak ada yang spesial dan di adakan secara sederhana walaupun di persiapkan sangat singkat tetapi bisa kita laksanakan secara bersama," kata Letkol Inf Davit Sutrisno Sirait, Dandim 1508/Tobelo, melalui keterangan pers yang diterima Halmaherapost.com.

Ia menyampaikan terima kasih kepada panitia natal dan pengurusnya bisa bekerjasama dengan baik sehingga mereka bisa merasakan perayaan natal bersama.

"Walaupun keluarga kita jauh dan tidak ada di sini, tetapi kita berkumpul bersama dan melaksanakan natal secara bersama," ujarnya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Tim Hpost
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga