DPRD

Najib Hj. Talib Terharu Usai Dilantik, Siap Perjuangkan Aspirasi Warga Ternate

Najib saat terharu usai dilantik || Foto: Istimewa

Najib Hj. Talib, anggota DPRD Kota Ternate periode 2024-2029 dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), tak mampu menahan air mata saat disambut masyarakat usai pelantikannya.

Acara syukuran diadakan di kediamannya di Kelurahan Kalumata, Selasa 17 September 2024, setelah pengucapan sumpah janji di ruang paripurna DPRD Kota Ternate pada pukul 12.50 WIT.

Najib, yang akrab disapa Cibon, mengucapkan terima kasih kepada seluruh simpatisan dan tim relawan yang telah mendukung perjuangannya selama Pemilu Legislatif (Pileg).

“Pertama-tama saya ingin berterima kasih kepada simpatisan, teman-teman, dan tim relawan yang telah memperjuangkan saya hingga terpilih sebagai anggota DPRD Dapil 2 Kota Ternate Selatan dan Moti,” ungkap Najib dengan penuh haru.

Ia juga menyampaikan rasa syukur kepada kedua orang tuanya. “Saya sangat bersyukur atas doa dan dukungan orang tua yang telah membesarkan, mendidik, dan mendoakan saya hingga mencapai titik ini,” lanjutnya.

Dalam sambutannya, Najib menegaskan komitmennya untuk bekerja sesuai dengan aturan dan perundang-undangan yang berlaku. Ia berjanji akan memperjuangkan amanah partai serta kepentingan masyarakat yang belum terpenuhi.

Baca juga:


Peta Suara Suku pada Pilgub Maluku Utara di Kota Ternate


Peta Suara Milenial dan Gen Z Pilgub Maluku Utara di Kota Ternate


Survey: Husain Alting dan Benny Laos Bersaing Ketat di Kota Ternate


"Saya juga berterima kasih kepada seluruh insan pers yang selalu menyampaikan informasi kami dari PKB kepada masyarakat. Sebagai Sekretaris PKB Kota Ternate, saya berharap hubungan baik dengan media ini dapat terus terjalin, baik secara pribadi maupun sebagai institusi di DPRD," tambah Najib.

Najib menyampaikan komitmennya untuk terus memperjuangkan aspirasi masyarakat, terutama bagi mereka yang belum mendapatkan perhatian. Sebelum menjadi anggota DPRD, Najib sudah melakukan pemantauan terkait berbagai permasalahan di daerah pemilihannya, termasuk Kecamatan Moti.

"Meski saya belum resmi menjadi anggota DPRD, lewat Fraksi PKB, kami sudah melihat banyak infrastruktur yang belum memadai, terutama di Moti. Akses pelabuhan rusak, jalan-jalan masih perlu diperbaiki, begitu juga dengan fasilitas pendidikan dan kesehatan. Hal ini menjadi prioritas kami, terutama bagi masyarakat di pulau-pulau terluar," pungkas Najib.

Penulis: FH
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga