Peristiwa

Setahun di PHK, Mantan Karyawan Tewas Tergantung di Mess Akomodasi IWIP

Ilustrasi gantung diri. || Foto: Istimewa

Weda, Hpost – Salah satu mantan karyawan PT Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP), Richard Hitipeuw (30 tahun), ditemukan tewas tergantung di mess akomodasi A milik IWIP, di Halmahera Tengah, Maluku Utara.

Pria asal desa Ihamahu, kecamatan Saparua Timur, kabupaten Maluku Tengah, propinsi Maluku, itu ditemukan sekitar pukul 03.25 WIT, Rabu 6 Oktober 2021  dini hari.

Kasat Reskrim Polres Halmahera Tengah, Iptu Taufik Saimima kepada Halmaherapost.com, mengatakan korban diduga bunuh diri, karena sudah tidak lagi bekerja.

Baca Juga:

“Karena telah dilakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) oleh IWIP pada bulan Agustus tahun 2020  lalu,” kata Taufik.

Namun, Taufik bilang, pihaknya belum dapat menyimpulkan kejadian tersebut. Karena, masih akan didalami.

“Kami sudah melakukan pemeriksaan kepada empat orang saksi, yang bersama-sama korban di TKP," ucapnya.

Ia menambahkan, korban bisa tewas di mess yang ditempati karyawan aktif itu, karena masuk melalui jalan tikus.

"Korban saat ini sudah dibawa pihak keluarga ke kampung halaman untuk dimakamkan,” pungkasnya.

Penulis: Risno Hamisi
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga