Pemerintahan

Wali Kota Ternate Optimis DAK Tahun 2022 Capai Target

Wali Kota Ternate, Tauhid Soleman. Foto: Ramlan/JMG

Ternate, Hpost - Wali Kota Ternate M. Tauhid Soleman tetap optimis realisasi Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun 2022 dapat mencapai target.

Optimisme tersebut karena, menurut orang nomor satu di Pemkot Ternate itu, progres DAK terus mengalami peningkatan.

"DAK progresnya berjalan bagus, saya sudah dorong, dan progresnya naik terus. DAK ini batas waktunya 21 Juli 2022," kata Wali Kota, dikonfirmasi Halmaherapost, Rabu 29 Juni 2022.

Baca Juga:





Ia bilang, dalam proses tender nantinya juga dimasukan dalam sistem untuk dipercepat. Sehingga, progresnya menuju naik dibandingkan sebelumnya.

"Saya optimis dengan sisa waktu yang ada, saya yakin semua SKPD bisa capai," tandasnya.

Sekadar diketahui, berdasarkan data yang diterima Halmaherapost.com, realisasi DAK fisik per 27 Juni 2022 milik Kota Ternate masih sama seperti sebelumnya, yakni dengan pagu 72.341.639.000, realisasi   7.729.422.000 atau 10,68 persen.

Penulis: Ramlan Harun
Editor: Redaksi

Baca Juga