Ibadah Haji

Ini yang Bikin Antrean Haji di Morotai Bisa Lebih dari 20 Tahun

Ilustrasi ibadah haji. || Foto: Freepik

Morotai - Massa antrean Haji di Kabupaten Pulau Morotai, Maluku Utara, bisa lebih dari 20 tahun. Hal tersebut karena adanya pemangkasan kuota tahun 2020-2021, akibat pandemi Covid-19.

"Kalau antrean haji kita saat ini sekitar 22 tahun baru bisa berangkat, ini karena Covid-19 kemarin," ungkap Plh Kasi Haji dan Umrah Kemenag Pulau Morotai, Hi. Musanif Sibua, Selasa 23 Mei 2023.

Hanya saja, kata dia, karena adanya kebijakan pemerintah dengan menambah kembali kuota haji tahun ini, memungkinkan waktu antrean pun juga ikut turun.

Baca juga:

Soal Dugaan Proyek Fiktif tahun 2022, Kadis PUPR Ternate Perintahkan Begini

Komisioner KPUD Pulau Morotai Akan Jalani Sidang Dugaan Pelanggaran Kode Etik

Diduga, Proyek Jalan Fiktif di Ternate Telah Cair 100 Persen

"Kalau kita pakai kuota normal sekarang (45 jamaah per tahun) dan ini berlaku terus sampai tahun-tahun berikutnya maka waktu tunggu bisa hanya 17-18 tahun," katanya.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Maulud Rasai
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga