Pilkada

Deklarasi Kampanye Damai, Zen: Pilwako Ternate Ajang Silaturahmi Kandidat dan Masyarakat

Deklarasi kampanye damai Pilwako Ternate 2024. Foto: Ramlan

"Seluruh kandidat disilakan berkompetisi secara sehat dan menawarkan program visi misi kepada masyarakat, hingga masyarakat nantinya yang melihat dan memilih siapa yang akan menjadi pemimpin di Kota Ternate 5 tahun ke depan," ujarnya.

Ia menambahkan bahwa kampanye itu bertujuan untuk pendidikan politik dan pencerahan bagi masyarakat.

"Olehnya itu, tiga poin yang sudah dideklarasikan tadi diharapkan menjadi pedoman bagi seluruh kandidat untuk tetep menjaga kestabilan, keamanan, agar tetap berjalan lancar, aman dan damai,” ucapnya.

Ia juga meminta kepada seluruh kandidat, harus siap menang dan kalah, dengan menunjukan kedewasaan dalam berpolitik.

"Karena sesuai pengalaman yang kami miliki dalam momentum siapa yang menang dan kalah selalu saja KPU menjadi sasaran. Makanya, untuk kandidat yang bertarung tidak hanya ingin menang, melainkan juga harus siap kalah," pintanya.

Ia juga menekankan bahwa secara kelembagaan, bersama jajaran siap diawasi oleh masyarakat.

"Jika saya dan jajaran melakukan pelanggaran atau kecurangan silakan laporkan kami ke Bawaslu, nanti Bawaslu akan menindaklanjuti ke Gakumdu atau dewan kehormatan penyelenggara pemilu. Mari kita sama-sama menjaga agar Pilwako Ternate ini agar tertib, lancar dan sukses,” tandasnya.

Sekadar diketahui, selain membacakan poin deklarasi, juga ditandatangani langsung oleh KPU, Bawaslu, Forkopimda, Paslon, Ketua Partai Politik.

Selanjutnya 1 2
Penulis: Qal
Editor: Ramlan Harun

Baca Juga